Momen Penting Untuk Mempererat Kebersamaan Serta Menumbuhkan Semangat Kerja Pasca-liburan | Selasa 8 April 2025 | Foto: IstIndonesiaBuzz: Madiun, 8 April 2025 – Hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran, Selasa (8/4/2025), dimanfaatkan oleh Bupati Madiun H. Hari Wuryanto dan Wakil Bupati dr. Purnomo Hadi untuk menggelar apel dan acara halal bihalal bersama seluruh ASN Kabupaten Madiun. Kegiatan yang berlangsung di Pendopo Ronggo Djoemeno, Caruban, ini menjadi momen penting untuk mempererat kebersamaan serta menumbuhkan semangat kerja pasca-liburan.Dalam suasana hangat dan penuh keakraban, Bupati dan Wabup didampingi para istri, berjabat tangan satu per satu dengan para ASN. Hadir pula Sekretaris Daerah Ir. Tontro Pahlawanto, para staf ahli, asisten sekda, pimpinan OPD, direktur RSUD dan BUMD, serta ratusan pegawai lainnya.Dalam sambutannya, Bupati Hari menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri dan permohonan maaf lahir batin kepada seluruh jajaran ASN. Ia berharap momen ini menjadi titik balik untuk kembali fokus dalam melayani masyarakat dengan sepenuh hati.“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh ASN yang tetap bekerja selama bulan Ramadan dan libur Lebaran, terutama yang terlibat dalam penanganan bencana. Seperti BPBD yang sigap saat banjir, sehingga masyarakat tetap merasa aman dan dilayani dengan baik,” ujar Bupati.Hari juga mengingatkan pentingnya sinergi antarlembaga dan OPD dalam mencapai visi Kabupaten Madiun yang BERSAHAJA. Ia menegaskan bahwa pelayanan publik yang maksimal hanya dapat tercapai melalui kerja sama dan kekompakan seluruh elemen birokrasi.“Kita tidak bisa bekerja sendiri. Kita butuh kolaborasi, soliditas, dan semangat melayani. Hanya dengan itu, kita bisa memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” pungkasnya.