Sejumlah artis ternama dijadwalkan manggung pada konser Collabonation Tour Madiun bersama IM3 dengan tagline Konser untuk Rayakan Era Baru, Kamis (2/2/2023) mulai pukul 17.00 WIB
Diantaranya Hindia, Ndarboy Genk, Shaggydog dan Wake Up Iris yang di jadwalkan tampil di Stadion Wilis Kota Madiun.
Jelang konser berlangsung, disampaikan Emyranti Purnama VP Head of B2C & B2B Brand Comm. Indosat Ooredoo Hutchiso dalam Q&A session, selain pihaknya sengaja memilih musik sebagai bagian dari promosi IM3, karena mengingat pentingnya membangun kedekatan yang lebih lagi dengan para pelanggan Indosat khususnya IM3.
“Saya rasa musik itu mulai dari orang yang lebih tua, sampai ke anak-anak, denger musik semua bisa menyatu,” ujarnya saat Jumpa Pers di Hotel Aston, Kamis (2/2/2023)
Lebih lanjut Emy sapaan akrabnya menjelaskan, Collabonation Tour Madiun merupakan kota yang ke 12, sekaligus menjadi kota yang spesial, karena konser di Kota Madiun ini menjadi konser Collabonation Tour pertama di tahun 2023. Selain itu, perbedaan konsep Stage dengan kota-kota sebelumnya adalah adanya 3 layar LED yang merupakan persembahan khusus untuk para audience (penonton) yang ada di Kota Madiun.
“Jadi jangan khawatir, semua penonton nanti bisa melihat langsung dari segala penjuru,” terangnya.
Emy juga menambahkan, pentingnya melibatkan musisi lokal dalam setiap konser Collabonation Tour yang sudah di mulai dari kota pertama sampai sekarang, kolaborasi tersebut diharapkan bisa mendongkrak popularitas musisi daerah tersebut.
“Karena menurut kami kolaborasi antara musisi lokal dan musisi nasional tidak menutup kemungkinan setelah ini kedepan mereka bisa kolaborasi sendiri,” jelasnya.
Dan lebih lanjut pihaknya berharap, kedekatan dengan para pelanggan IM3 melalui konser Collabonation Tour tersebut bisa berlangsung diseluruh Indonesia.
“Kota madiun bukan yang terakhir, kita akan ke seluruh Indonesia dan setelah ini kita akan ke Purwokerto,” pungkasnya.
Sementara itu, VP Head of Sales East Java Indosat Ooredoo Hutchison Nanang Tri Suseno mengatakan, dalam konser kali ini selain penonton di suguhkan hiburan musik dengan bermacam genre, pihaknya juga memberikan paket internet dari IM3 dan hadiah menarik lainnya.
“Nonton musik, dapat paket IM3 9 GB lalu di aktifkan, dan yang beruntung akan mendapatkan hadiah langsung,” tutupnya.
Di penghujung acara, pemberian doorprise 2 (dua) buah Handphone kepada awak media dan sesi penutup di adakan foto bersama. @Jatimbuzz